Postingan

Schemetterling

 PART-1        Suara nafas saling bersahut – sahutan, deru langkah kaki saling berlomba seakan tak mau kalah, suara teriakan yang sarat akan rasa panik berhembus di udara. Membelah malam sunyi yang tenteram dan hening. Deru langkah kaki yang terdiri dari beberapa orang itu seakan tak mau kalah mengejar langkah seorang gadis kecil yang terus berlari tak kenal lelah.      " Nona! Nona! Kembalilah bersama kami! Dunia luar sangat berbahaya, nona!" Para ksatria seakan tak kenal lelah menyerukan kata itu berulang – ulang, berusaha membujuk nona muda mereka agar tak meninggalkan kediaman dengan seperti ini.      Gadis kecil yang dipanggil sedari tadi menoleh kebelakang, berusaha mengukur jaraknya dengan para ksatria berbaju zirah besi tersebut.      " Aku tidak mau! Kalian pasti akan mengurungku di kediaman lagi! Aku sudah muak dengan kediaman itu!" Air mata Clara luruh. Dia tak ingin dikur...